Santun dalam Pekerti, Maju dalam Prestasi dan Teknologi

SESEPUH MADRASAH SERAHKAN AMANAT BAZNAZ PEDULI YATAMA


Minumiftahulfalah.sch.id - Awal September 2021, Kepala MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah, Bapak Ahmad Yunus, S.Pd.I mendapat informasi dari KKMI Kecamatan Undaan melalui grup whatsapp kepala bahwa MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah memperoleh kuota 3 (tiga) Yatama berkaitan dengan Program Baznaz Peduli Yatama. Hal ini kemudian ditindaklanjuti dengan memilah dari 12 Yatama di MI NU Miftahul Falah, dan penyerahan kemudian secara simbolik dilakukan oleh Kyai Masturin selaku Sesepuh Madrasah. Bertempat di ruang Kepala MI, ketiga Yatama MI NU Miftahul Falah menerima Infaq dari Baznaz tersebut. Mereka adalah Ananda Ahmad Zubaidia, Ananda Muhammad Hasuna Azma, serta Ananda Regina Firly Hemalia Yatim.

Meskipun belum menjangkau semua Yatama di madrasah kami, namun program Baznaz ini Insya Allah bermanfaat bagi Yatama, khususnya dalam memenuhi kebutuhan untuk menunjang pendidikan Yatama tersebut. (Admin).



Share this post :

Posting Komentar

Sambutan Kepala

STOP BULLYING

WARTA MADRASAH

Informasi Madrasah

RDM 2023

DOWNLOAD NISN

E_LEARNING

PENERIMAAN RAPOR

PERPUSTAKAAN DIGITAL

 
Support : Copyright © 2015. MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger